Home » , , » MEMBELANJAKAN HARTA DI JALAN ALLAH

MEMBELANJAKAN HARTA DI JALAN ALLAH

Terapi sukses mendatangkan rezeki melimpah kali ini adalah dengan cara MEMBELANJAKAN HARTA DI JALAN ALLAH SWT/BERINFAQ.

Arti Infaq  (Membelanjakan Harta)

Allah berfirman dalam surat Saba' ayat 39:  
وَمَااَنْـفَـقْـتُمْ مِنْ شَيْءٍ فَهُوَيُخْلِفُهُ " dan barang apa saja yang kamu nafkahkan mka Allah akan menggantinya..."
Dalam mentafsirkan ayat tersebut Syaikh Ibnu 'Asyur berkata, yang dimaksud dengan infaq adalah pembelanjaan yang disukai oleh agama, sepertimenyumbang faqir miskin atau membelanjakan harta dijalan Allah untukmenolong agama-Nya. (Tafsir At-Tahrir Wat Tanwir, XXII/221 ).

Beberapa dalil yang menunjukkan bahwa membelanjakan harta di jalan Allah adalah terapi medatangkan rezeki.

Banyak Nash baik dari Al-Quran maupun hadits yang menunjukkan bahwa barangsiapa membelanjakan harta dijalan Allah maka sesungguhnya Allah akan menggantinya didunia dan juga memberi pahala di akhirat. di antara nash-nash itu adalah sebagai berikut :
Allah berfirman dalam surat Saba' ayat 39:  
وَمَااَنْـفَـقْـتُمْ مِنْ شَيْءٍ فَهُوَيُخْلِفُهُ وَهُوَخَيْرُالرَّازِقِيْنَ " dan barang apa saja yang kamu nafkahkan mka Allah akan menggantinya dan Dialah sebaik-baiknya pemberi rezeki "

Syaikh Al-Hafidz Ibnu Katsir menafsirkan ayat tersebut beliau berkata dalam tafsirnya : apabila kamu membelanjakan harta pada apa yang di perintahkan kepadamu atau di perbolehkan untukmu maka Allah akan menggantinya di dunia dan akan memberi pahala di akhirat sebagaimana yang tersebut dalam hadits...(Tafsir Ibnu katsir, III/959)

demikian juga Imam Ar-Razi dalam menafsirkan ayat tersebut, dia telah berkata: Ayat di tegaskan dengan hadits Nabi saw, "Tidak ada suatu hari dimana para hamba berpagi-pagi di hari itu....." (Al-Hadits)

Allah SWT adalah Dzat yang maha Kaya. Dia sendiri telah berjanji, "dermakanlah dan aku akan menggantinya.!" seolah-olah Dia berkata, "Lemparkanlah barangmu ke laut dan aku akan menanggungnya!"
Thanks for reading MEMBELANJAKAN HARTA DI JALAN ALLAH

« Previous
« Prev Post
Next »
Next Post »

2 komentar:

  1. makasih gan buat infonya :)
    kapan2 mampir ke blog saya http://nandarious.blogspot.com/

    BalasHapus
  2. Salam silaturahim untuk saudara-saudara semua.. semoga Maunah dan Ridho Allah selalu menyertai kita semua. Satu amalan untuk sejuta doa dan hajat dalam hal mudah dan lancar rezeki, rejeki, kesuksesan hidup, sukses usaha, bisnis, wirausaha, dagang, jualan, perniagaan, keselamatan dan perlindungan diri, toko, warung, tempat usaha, bisnis, kantor dari kejahatan dan gangguan ghaib, lancar karir kerja dan politik. www.riyadhohayatkursi.com

    BalasHapus